Masih segar dalam ingatan kami, ketika Tim KSM Secerah Pagi diskusi kecil dengan Bapak Ir. H. Yoyon Indrayana, MT, salah satu tokoh intelektual Kota Cirebon. “Apa yang kita injak ketika turun dari stasiun kereta? Ketika turun dari gedung – gedung perkantoran?”
Statement beliau sangat nyambung dengan program kita. Hal ini menyadarkan kita semua bahwa telah berkurangnya lahan resapan hampir di setiap wilayah. Seharusnya kita prihatin dengan kondisi tutupan lahan berupa gedung-gedung, jalan, kurangnya daerah resapan air, kebiasaan membuang sampah sembarangan, dsb. Memang tidak semudah membalikan tangan ketika berupaya merubah kerangka pola pikir masyarakat dalam sekejap. Butuh waktu dan kesempatan, butuh segalanya.